Kamis, 12 November 2009
Virus Trojan dari eMail Facebook
Facebook user sebaiknya berhati hati, kali ini serangan ditujukan untuk penyebaran penipuan dan tersusupnya trojan bank.
Link yang muncul dari email seperti tampilan login situs Facebook. Lalu user diminta mendownload sebuah file dengan nama updatetool.exe. File tersebut bukan file dari Facebook, melainkan varian trojan Zbot.
Informasi dari Red Condor Security, teknik penipuan kali ini mampu memberikan tampilan layaknya situs Facebook. Tetapi bentuknya seperti pop Windows atau layar kecil dari Browser dan bukan halaman asli yang besar pada layar browser.
Trojan yang akan menginfeksi akan mencatat kegiatan user atau bentuk program kecil keylogger. Fungsinya untuk mencatat kegiatan user dan mencari data perbankan.
Sebuah pesan melalui email, meminta member Facebook menganti password melalui email.
Pesan email dari Facebook, penerima email diminta membuka attachment yang berisi virus.
Pesan pada subjek email "Facebook Password Reset Confirmation"
Membawa attachment file dalam format ZIP
Pesan email:
Hey a,
Because of the measures taken to provide safety to our clients, your password has been changed.
You can find your new password in attched document.
Thanks
The Facebook Team
Data dari TrendLabs mengatakan, email tersebut membawa file Facebook_Password_7xxxxx.zip , berukuran 23.8kb. Didalamnya berisi Trojan TROJ_BREDLAB.SMF . Trojan tersebut akan bekerja untuk mendownload trojan lain TROJ_FAKEAV.BLV via internet. Trojan TROJ_FAKEAV.BLV nantinya akan memberikan peringatan seperti computer anda terkena virus. Masih seperti trik lama, dimana user akan terkecoh dan tertarik membeli antivirus yang ditawarkan.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar